Game PSP

10 Rekomendasi Game PSP Terbaik Sepanjang Masa

PSP merupakan salah satu game console portable yang dikeluarkan oleh Sony dan merupakan sebuah terobosan yang memberikan grafik yang cukup baik. Game PSP ini sama seperti game Playstation 1 atau 2, namun PSP lebih simple karena dapat dibawa kemana-mana dan bentuknya pun lebih nyaman.

Nah, bagi Anda yang ingin memainkan kembali game-game dari PSP, jangan khawatir. Game yang ada di PSP ini bisa Anda mainkan pada PC maupun Android dengan menggunakan emulator.

Nah, untuk mengenang kembali game-game yang paling seru di PSP, berikut kami rekomendasikan 10 game terbaik dari PSP yang dapat Anda mainkan.

Daftar Game PSP Terbaik

Naruto Shippuden

Game PSP Terbaik pertama ada Naruto Shippuden yang merupakan salah satu game petualangan yang bisa Anda mainkan. Pada game ini Anda dapat memainkan dengan mode multiplayer dengan teman Anda.

Selain itu, dalam game ini juga sudah terdapat karakter-karakter yang sudah lengkap salah satu karakter yang suka dimainkan yaitu Naruto dengan jurusnya yang keren.

Untuk mendapatkan karakter yang masih terkunci Anda harus memainkan mode petualangan untuk menyelesaikan misi yang diberikan. Nanti setelah misi sudah diselesaikan maka Anda akan mendapatkan karakter tersebut

Grand Theft Auto: Liberty City

Game yang satu ini termasuk ke dalam game PS3 terbaik, pasalnya pada game ini Anda bisa keliling kemana saja dan melakukan apa saja. Game yang bernama Grand Theft Auto atau biasa disebut dengan GTA ini salah satu game terbaik di PSP.

Game ini hampir sama dengan game PS3. Pada game ini kamu dapat mengelilingi dunia dengan melakukan berbagai tindakan kriminal seperti menabrak orang, mencuri, dan lain sebagainya sesuai dengan keinginan sendiri.

God of War: Chains of Olympus

God of War merupakan salah satu game PSP yang bisa Anda mainkan. Game ini merupakan seri pertama yang bernama Chains of Olympus. Game ini menceritakan pemain utama harus melakukan perjalanan menuju dunia bawah dan menghadapi musuh dari mitologi Yunani.

Dan game ini juga telah mendapatkan skor 91 dari MetaCritic. Selain itu, total penjual game ini bahkan mencapai lebih dari 3,2 juta copy. Sehingga, game ini dapat dikatakan menjadi salah satu game terbaik di PSP.

PES

Game selanjutnya ada PES. Kalo game ini sih game kesukaannya ane hehe. Karena game ini merupakan game salah satu game terbaik dan memiliki banyak sekali penggemar dan telah terdaftar di banyak sekali platform.

Game ini akan lebih disukai bila melakukan pengembangan dan juga pembaruan sistem menjadi lebih baik dan sudah terupdate yang terbaru dari pemainnya hingga fiturnya. Game ini memang awalnya dikembangkan di platform PSP. Karena semakin populer, game ini akhirnya juga di rilis di banyak platform. Game ini juga masih bertahan hingga sekarang.

The Sims

The sims merupakan salah satu game PSP terbaik yang bergenre simulasi. Game ini bisa Anda gunakan di berbagai macam platform dan memiliki banyak penggemar di seluruh dunia.

Bahkan, game ini salah satu game yang sudah legendaris. Game ini juga sebenarnya memang dibuat untuk orang yang sudah mencukupi umur dan tidak disarankan untuk dimainkan oleh anak-anak.

Pada game tersebut nantinya Anda akan memerankan seorang karakter yang dibuat oleh anda sendiri. Kamu akan melakukan kegiatan sehari-hari serta melaksanakan misi yang diberikan di game tersebut.

Selain itu, Anda juga bisa menentukan karakter yang anda mainkan dan bisa dengan bebas mengatur dekorasi ruangan dan rumah anda sesuai dengan yang diinginkan.

Crisis Core: Final Fantasy VII

Final Fantasy VII ini merupakan salah satu game PSP terbaru yang dirilis pada tahun 2007. Pada seri yang satu ini akan lebih banyak berfokus pada cerita Zack Fair yang merupakan teman tentaranya. Game ini merupakan prolog dari kejadian berakhirnya perang antara Shinra dan Wutai yang merupakan cerita utama dari Final fantasy VII.

Pada prolog nya menandakan perang yang terjadi di antara Wutai dan Shinra berakhir. Dengan berakhirnya perang dalam game ini merupakan sebuah tujuan utama adanya game ini. Anda akan mendapatkan kepuasan, karena game berakhir sesuai dengan alur dan tidak menggantung.

Dragon Ball

Game selanjutnya ialah Dragon ball yang merupakan salah satu game PSP terbaik yang bisa Anda mainkan. Karakter yang digunakan pun pernah terkenal pada masanya. Karena kepopuleran dari kartun ini, para pengembang game menciptakan sebuah karakter yang sama yaitu dragon ball.

Sebelum muncul game banyak pertimbangan yang dilakukan oleh para pengembang. Alhasil, setelah game ini dirilis, banyak sekali yang memainkan game ini dan menjadi game PSP terbaik masa itu.

Tekken

Tekken merupakan game yang lebih mengarah pada pertarungan. Dalam game tersebut terdapat mode single player dan multiplayer. Pada game ini Anda akan menemukan berbagai karakter yang keren, sehingga para pemain dapat berganti karakter sesuai dengan keinginan mereka.

Pada game ini banyak misi yang bisa Anda selesaikan dan tentunya sangat menarik. Sehingga akan membuat para pemain semakin tertarik untuk menyelesaikan banyak seri yang terdapat dalam game ini.

The Warriors

Game selanjutnya ada The Warriors yang merupakan game PSP terbaik yang bisa Anda mainkan. Game ini populer di platform Playstation 2. Dengan kepopulerannya game yang satu ini juga dibuat di versi PSP yang dirilis pada tanggal 17 Oktober 2018. Game ini sendiri dikembangkan oleh Rockstar Toronto & Rockstar Leeds.

Game ini merupakan game yang bergenre action. Dalam game tersebut, Anda akan diajak untuk bermain dengan mengadu kemampuan antar geng ataupun kelompok dengan berkelahi.Dan bila memenangkan pertempuran, daerah tersebut akan menjadi daerah kekuasaan mu.

Assassin’s Creed Identity

Game yang terakhir yakni Assassin’s Creed Identity yang merupakan game besutan dari Ubisoft montreal. Game ini dirilis pada tahun 2009. Game PSP yang satu ini menjadi game yang populer pada masanya dan memiliki genre action yang dikombinasikan dengan genre petualangan. 

Pada game ini kamu akan disuruh menyelesaikan misi yang harus diselesaikan. Namun, setiap karakter dalam menyelesaikan misinya pasti akan dihadapkan pada suatu ujian dan rintangan yang harus juga di tuntaskan.

Setiap misi memiliki pengalaman bermain yang beragam. Yang membuat pengguna akan lebih suka dengan game ini. Setiap menyelesaikan misi, sang karakter akan selalu dihadapkan kepada misi baru dengan tingkat kesulitan yang lebih tinggi & juga tantangan yang lebih sulit.

Itulah daftar game PSP terbaik yang bisa kami rekomendasikan. Apakah daftar game favorit Anda masuk dalam list di atas?

Atau Anda punya rekomendasi game PSP lainnya? Jangan lupa tulis di kolom komentar ya!

Leave a Reply

Your email address will not be published.