Saat ini, laptop menjadi kebutuhan yang sangat penting di era digitalisasi modern ini. Untuk meningkatkan daya kerja dan produktivitas, seluruh sektor masyarakat dituntut untuk harus mempunyai laptop, termasuk mahasiswa, apalagi jika sistem perkuliahan saat ini menggunakan sistem berbasis online.
Selain itu, laptop juga dapat membantu menunjang proses kegiatan belajar seperti, mengerjakan tugas, membuat paper, makalah, skripsi, dll.
Sayangnya, masih banyak orang yang berpandangan bahwa laptop yang bagus dan ideal itu mahal harganya, namun faktanya, dengan teknologi yang semakin maju ini sudah banyak laptop murah dengan spesifikasi tinggi. Nah, pada kesempatan kali ini, kami akan merekomendasikan laptop murah 2 jutaan yang cocok untuk mahasiswa dengan kualitas tinggi.
5 Laptop Murah Terbaik di Tahun 2021
1. Asus X200CA
Laptop murah terbaik yang pertama adalah ASUS X200CA. Laptop dengan layar 11,6 inci ini dibekali dengan layar beresolusi HD 1366 x 768 piksel. Spek segitu sudah cukup nyaman untuk dipakai nonton film dan video. Menariknya lagi, layar laptopnya sudah touchscreen. Perpaduan teknologi multitouch dan capacitive points membuat layarnya cukup responsif.
Dari segi performanya, ASUS X200CA ditenagai dengan grafis GPU Intel HD Graphics dengan 3 pilihan CPU, yakni Celeron Dual Core, Core i3, dan Pentium Dual Core. Dengan pilihan grafis yang disediakan, anda dapat memakai laptop untuk menjalankan aplikasi komputasi seperti, Word, Powerpoint, dan Excel tanpa adanya hambatan.
Sementara itu, pilihan RAM yang tersedia yakni 2GB dan 4Gb. Anda tidak perlu khawatir dengan kapasitas memori yang ada, karena ASUS X200CA menyediakan pilihan memori internal HDD mulai dari 320GB sampai dengan yang tertinggi 1TB.
2. Lenovo Thinkpad X230
Lenovo Thinkpad X230 mempunyai layar 12,5 inch dengan resolusi HD 1366 x 768 piksel. Yang unik dari laptop murah ini terletak pada layar laptopnya yang dapat diputar hingga 180 derajat.
Dari segi tampilan desainnya hampir mirip dengan pendahulunya, Lenovo Thinkpad X220. Seperti penggunakan casing magnesium matte dan layarnya yang dapat diputar 180 derajat. Begitu pula dengan keyboard yang diberikan touchpad kecil dan trackpoint berwarna merah ciri khas seri Thinkpad.
Untuk performanya sendiri, terdapat 2 pilihan CPU yaitu, Intel Core i5 3360M/3320M dan Intel Core i7 3520M dipadukan dengan GPU Intel HD Graphics 4000. Kapasitas memori internal memadukan memori HDD dan SSD dengan variasi pilihan RAM 4GB, 8GB, dan 16GB. Spek segitu sudah cukup memadai untuk memainkan game-game ringan.
3. Lenovo Thinkpad T430
Masih dalam seri Thinkpad, yang selanjutnya yaitu Lenovo Thinkpad T430, namun kali ini agak sedikit lebih di atas nya daripada yang diatas. Lenovo Thinkpad T430 cocok untuk penggunaan banyak aktivitas seperti komputasi, editing, gaming, dan multitasking. Ini karena, Laptop ini dibekali dengan 3 variasi pilihan prosesor Core i3, Core i5, dan Core i7. RAM 16GB dengan pilihan memori HDD 300GB, 500Gb, 128GB, dan 180GB.
Salah satu kelebihan terdapat pada bodi laptopnya yang dapat bertahan pada kondisi ekstrem, karena sudah lulus dari 8 pengujian militer yang ketat, termasuk suhu, tekanan, debu, kelembapan, dan getaran. Soal baterai, laptop murah 2 jutaan ini dapat bertahan cukup lama kisaran 30 jam pemakaian.
Terdapat juga aplikasi perekam layar laptop bawaan pabrik yang bisa anda gunakan untuk merekam layar jika sewaktu-waktu dibutuhkan.
4. Axioo Mybook 14
Axioo Mybook mengandalkan prosesor Intel Apollo N3350 yang dapat menunjang performa CPU kencang disertai dengan kemampuan konsumsi daya baterai yang rendah. Selain itu, laptop murah ini dibekali dengan teknologi Speed Burst Intel yang berguna untuk meningkatkan kecepatan core clock secara otomatis ketika dibutuhkan. Dengan begitu, anda tidak perlu khawatir jika nantinya laptop tersendat ketika sedang dipakai multitasking.
Untuk memori RAM-nya sudah 3GB, sudah cukup memadai di kalangan laptop kelas menengah kebawah. Sedangkan memori internalnya HDD 500GB dan 1TB dengan tambahan eMMC 32GB. Berkat adanya kartu eMMc tersebut, kecepatan transfer data 30% lebih cepat dibanding dengan HDD sehingga proses booting jauh lebih cepat pada umumnya.
Menariknya, Axioo memberikan teknologi yang bernama powerful fanles yang dapat berfungsi untuk mengurangi suara bising akibat suhu panas. Dari segi layar, Axioo Mybook mempunyai layar ukuran 14 inch dengan resolusi HD 1366 x 768 piksel. Untuk baterainya sendiri berkapasitas 9.000 mAh.
5. Axioo Mybook 11+ Lite
Masih dalam seri Axioo Mybook, namun kali ini versi lite nya. Axioo Mybook 11+ Lite cocok bagi anda yang tidak suka dengan benda berukuran besar dan berat. Karena laptop ini berukuran cukup mini dan ringan, sangat mudah untuk dibawa kemana-mana.
Sementara itu untuk prosesornya ditenagai oleh Intel Celeron N3350 yang memiliki kecepatan tinggi dan cukup memadai untuk keperluan komputasi dasar. Terlebih, laptop ini dibekali dengan kapasitas RAM 4GB sehingga memberikan ruang ekstra untuk multitasking.
Nah, itu tadi rekomendasi laptop murah harga dibawah 2 jutaan terbaru tahun 2021 yang cocok untuk kalangan mahasiswa. Pada list di atas kami menyediakan berbagai macam jenis laptop harga 2 jutaan dengan spesifikasi yang berbeda. Tinggal sesuaikan dengan kebutuhan anda masing-masing.