Dalam menikah atau pernikahan, biasanya orang akan menggelar sebuah pesta. Baik pesta yang sederhana maupun yang mewah sekalipun.
Namun yang penting dari pesta pernikahan sederhana atau mewah, adalah momen dalam berbagai kebahagiaannya. Antara pengantin dengan keluarga dan para sahabat. Bila anda dan pasangan akan menikah, sudah dipastikan anda akan sibuk dalam persiapannya.
Di zaman yang serba modern ini, ada banyak konsep dalam pesta pernikahan yang bisa anda pilih. Mulai dari adat, indoor, modern, outdoor, dan lain sebagainya. Nah, mengenai ide konsep pernikahan ini, Anda bisa mengunjungi situs otwhalal.com, ya. Situs persiapan pernikahan untuk millenials.
Tetapi konsep yang dipilih ini tentu saja membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Ada banyak pasangan yang masih kebingungan, apakah akan melangsung pesta pernikahan yang sederhana atau yang mewah.
Pilih Pernikahan Sederhana atau Mewah? Ini Pertimbangannya
Ada pasangan yang mengumpulkan dana terlebih dahulu, agar bisa menyelenggarakan pesta yang mewah. Tapi banyak juga yang memilih untuk melangsungkan pesta pernikahan yang biasa, dengan konsep yang sederhana saja.
Bila anda seorang calon penganting, maka lakukan hal berikut ini sebagai pertimbangan dalam memilih konsep pesta.
Pernikahan, Sederhana atau Mewah?
1. Lihat Kondisi Keuangan Terlebih Dahulu
Sebuah pesta pernikahan baik yang sederhana maupun yang mewah, tentu membutuhkan sejumlah dana. Tetapi sebaiknya anda dan pasangan tidak menuruti ego masing-masing, ketika menentukan konsep dari pesta pernikahan tersebut.
Bila ingin menggelar pesta yang mewah, pastikan bahwa kondisi finansial anda dan pasangan memang sudah siap. Karena akan ada banyak kebutuhan lainnya yang harus anda bayar, sehingga bila ingin melangsungkan pesta yang mewah pastikan kondisi finansial sudah mencukupi.
Nah, harap diingat bahwa banyak pengeluaran nantinya, mulai dari administrasi, dokumentasi, cetak undangan pernikahan, souvenir, catering, busana, sewa, dsb. Tak heran bila keuangan merupakan hal utama yang harus dihitung dibanding lainnya.
2. Dengarkan Saran yang Diberikan Keluarga
Dalam hal ini keluarga tentu berperan serta dalam mengambil keputusan. Sehingga ada baiknya anda dan pasangan mendengar saran yang diberikan oleh keluarga. Kemudian diskusikan masalah ini dengan keluarga masing-masing, agar anda dengan pasangan mendapat gambaran tentang konsep apa yang akan diambil nantinya.
Hal ini penting dilakukan, karena keluarga besar biasanya akan ikut merancang pesta pernikahan anda dari nol sampai acara pernikahan tersebut berlangsung.
3. Temukan Prioritas Apa Saja dari Anda dengan Pasangan
Merayakan sebuah pesta pernikahan tentu menjadi momen yang membahagiakan, antara keluarga dan sahabat. Tetapi dalam menentukan konsep dan rancangannya, tetap membutuhkan pertimbangan dan perhitungan yang tepat. Maka lihatlah prioritas yang anda miliki dengan pasangan, misalnya apakah banyak hal penting lain yang membutuhkan dana besar.
Contohnya rencana kalian berdua dalam membeli rumah, berlibur, membeli kendaraan atau bahkan melanjutkan sekolah. Sehingga anda harus memprioritaskan yang paling penting dahulu.
4. Bandingkan Beberapa Konsep yang Ada
Sebelum memutuskan konsep apa yang akan dipilih, sebaiknya anda juga membandingkan beberapa konsep yang tersedia. Anda bisa mengingat-ingat bagaimana pesta pernikahan yang pernah dilangsungkan oleh teman atau keluarga. Lalu temukan ide yang unik dan menarik dari pesta pernikahan tersebut. sehingga anda bisa memutuskan konsep apa yang akan dipakai.
5. Memilih Konsep Pesta yang Sesuai dengan Kemampuan
Langkah terakhir dalam menentukan konsep pesta pernikahan sederhana atau mewah, yaitu dengan memilih konsep yang harus sesuai dengan kemampuan dan jangan melebihi batas. Baik pernikahan yang sederhana maupun yang mewah, akan tetap terlihat menarik bila dikemas dengan cara yang tepat.
Maka pilihlah konsep yang sesuai dengan kemampuan saja, dan tidak dipaksakan. Dengan mempertimbangkan beberapa hal di atas, maka anda bisa memilih konsep pesta pernikahan apapun dengan cara yang tepat.